Disamping kacang kedele dan kacang tanah sejumlah kacang-kacangan yang kurang dikenal juga dimakan penduduk daerah-daerah tertentu di Pulau Jawa. Diantaranya biji-biji koro benguk (Mucuna pruriens). Hasil fermentasi dari biji-biji ini dikenal sebagai tempe benguk.
Dalam penelitian ini telah digunakan campuran biji koro benguk varitas abu-abu dan varitas hitam dalam perbandingan 1:1. Hasil isolasi mikroflora dari contoh-contoh tempe benguk yang dijual belikan ialah species dari marga (genus) Rhizopus. Strain 90 II/3 dari desa Donomulyo Malang Selatan yang diidentifikasi sebagai R. arrhizus menghasilkan tempe benguk yang baik dan dipakai dalam penelitian ini.
Telah dilakukan analisa zat gizi kedua varitas biji-biji koro benguk mentah, begitu pula dari substrat sebelum fermentasi dan tempe benguknya. Kadar protein dari tempe benguk dengan strain 90 II/3 ialah 14.1%. Proses perebusan, perendaman dan pengukusan telah menghilangkan seluruh HCN dalam substrat. Dari segi kandungan aflatoksin tempe benguk dalam penelitian ini tidak membahayakan karena kandungannya hanya 1.04 ppb. Hasil fermentasi biji-biji koro benguk dapat merupakan suatu sumber protein murah bagi penduduk yang makanan pokoknya terutama serealia dan umbi-umbian.
Tempe Benguk adalah olahan makanan sejenis tempe yang terbuat dari kacang bengukatau kacang koro. Bentuknya hampir sama dengan tempe kedelai, hanya saja kacang benguk ukurannya lebih besar dan memiliki rasa yang sangat khas. Makanan ini merupakan salah satu makanan tradisional di Yogyakarta, khususnya daerah Kulon Progo.
Benguk sendiri merupakan tanaman jenis kacang – kacangan yang tumbuh secara merambat. Tanaman kacang benguk ini bisa tumbuh di semua tempat di dataran rendah atau di dataran tinggi. Untuk menanamnya tidak memerlukan cara khusus, melainkan hanya di tanam di tanah kosong dan dibiarkan hidup dengan sendirinya. Dalam Tempe Benguk ini bahan yang digunakan adalah biji kacangnya. Bentuk kacanganya sedikit lonjong dan pipih, biasanya memiliki warna kehitaman.
Produsen tempe dengan kapasitas besar,tentu akan sangat kerepotan jika harus mengemas tempe satu satu secara manual,sehingga dibutuhkan alat atau mesin yang dapat meringankan pekerjaan mereka. Aneka Mesin sebagai produsen mesin lokal Indonesia ,kini sudah bisa menyediakan mesin pengemas tempe moderen .