Kopi instan, juga disebut dengan kopi cepat saji dan kopi bubuk, adalah minuman yang berasal dari biji kopi yang diseduh. Kopi instan pada umumnya diproduksi untuk tujuan komersial, baik melalui pengeringan beku atau pengeringan semprot, dan setelah itu bisa direhidrasi. Kopi instan dalam bentuk cair yang terkonsentrasi juga diproduksi. Contoh merek kopi instan populer adalah Extra, Folgers, Maxwell House, Nescafé, dan Starbucks VIA.
Keuntungan dari kopi instan adalah kecepatan dalam menyajikan (kopi instan bisa langsung larut dalam air panas), berat dan volume yang lebih rendah dalam pengiriman jika dibandingkan dengan biji kopi, dan lebih tahan lama. Kopi instan ditemukan dan dipatenkan pada tahun 1890 oleh David Strang dari Invercargill, Selandia Baru, dengan nomor paten 3518.
Kopi instan dibagi menjadi kemasan dalam jar / kaleng, dan kemasan sachet. Sebelum memilih rasa dan aromanya, mari pilih terlebih dahulu jenis kemasannya berdasarkan kebiasaan Anda minum kopi. Kopi instan dalam kemasan jar / kaleng banyak disukai karena Anda bisa mengambil sendiri jumlah bubuk kopi sesuai dengan kepekatan yang Anda inginkan. Beberapa produk juga menjual kemasan refill-nya sehingga Anda bisa mengisi ulang ke dalam botol jika kopinya sudah habis dan jadi lebih hemat.
Banyak kemasan jar / kaleng kopi instan yang berdesain menarik, selain itu Anda pun mudah menyimpannya di dalam kulkas. Namun, Anda harus berhati-hati sebab bila botolnya tertutup rapat, rasa dan aroma dari kopi tersebut akan berkurang. Kami sarankan bagian atas tutup botolnya dilubangi sedikit agar aromanya tidak mudah hilang tanpa harus mengendurkan tutupnya.
Meskipun Anda sudah berhati-hati, rasa dan aromanya tetap akan berkurang seiring berjalannya waktu. Jika Anda tidak terlalu sering mengonsumsi kopi, pilihlah kemasan berukuran kecil atau kemasan sachet yang isinya sedikit.
Dijaman milenial sekarang ini ,kopi instan terasa kurang lengkap jika tidak dikemas dengan kemasan yang menarik,rapi dan aman. Namun pengemasan tradisional juga sangat merepotkan produsen kopi instan,selain memerlukan waktu yang lebih lama, perlu banyak tenaga kerja,hasilnya pun tidak lebih rapi jika menggunakan mesin pengemas moderen.
Untuk informasi lebih lanjut mengenai mesin pengemas ,silahkan klik.
Kalau packing kopi apa bisa di pakai juga untuk packing teh celup
Terima kasih Bapak Suherman atas kunjungannya. Informasi mengenai harga dan spesifikasi mesin yang ditanyakan sudah dikirimkan via Whatsapp.
Salam,
Aneka Mesin